Tips

Update TWRP 2.8.6.0 untuk Andromax G2 LE (Limited Edition)

Buat pengguna Andromax G2 Limited Edition sekarang sudah ada update buat custom recovery TWRP versi 2.8.6.0 dimana untuk bug di versi sebelumnya screeen timeout sudah hilang dan ada fitur yang menurut saya sangat penting yaitu berfungsinya MTP untuk transfer file dari dan ke PC kita.

What’s new in 2.8.6.0:
-Fix daylight savings time rules for USA and Europe (_that)
-Allow mulitple overlays for popup boxes (Dees_Troy)
-Add pattern style password entry for decrypt (Tassadar)
-Keyboard improvements (_that)
-Update AOSP base to 5.1 (Dees_Troy)
-Reduce theme count to 5 and rely on scaling (Dees_Troy)
-Various scaling improvements (Dees_Troy)
-Improved handling of resources in the GUI (_that)
-Make scroll bar size proportional to list size (_that)
-Allow scoll lists to render without a header (_that)
-Make console scroll per pixel with kinetic scrolling (_that)
-Support styles in XML to reduce XML size and improve consistentcy (Dees_Troy)
-Various other fixes and improvements (mdmower, bigbiff, codelover, etc)

Perhatian:
– TWRP ini khusus buat Andromax G2 Limited Edition (Coolpad SD6D1U)
– Harus sudah di root terlebih dahulu G2 Limited Ediiton nya
– Resiko tanggung sendiri

Cara Install Custom Recovery TWRP di Smartfren Andromax G2 Limited Edition

  • Download TWRP 2.8.6.0 Andromax G2 Limited Edition
  • Install Rashr Flash Tool di Google Play Store
  • Jalankan aplikasi Rashr
  • Saat pertama kali ada warning buat backup recovery dan boot.img (rekomendasi lakukan backup dulu)
  • Pilih Flash Recovery (jangan salah pilih!!!!!)
  • Selanjutnya pilih “Recovery from Storage
    Gambar Update TWRP 2.8.6.0 untuk Andromax G2 LE (Limited Edition) 1
  •  Kemudian cari file TWRP yang kamu download tadi kemudian klik
  • Nanti ada popup Warning! pilih “Yes, please
  • Setelah itu ada tulisan “Partition Flashed” pilih “Yes Please” dan
    Gambar Update TWRP 2.8.6.0 untuk Andromax G2 LE (Limited Edition) 2
  • Selanjutnya G2 Limited Edition kamu akan masuk ke menu TWRP
  • Ok, selanjutnya lakukan backup ROM kamu untuk menjaga2 hal yang tidak diinginkan pada suatu hari.

Note:

Bagi yang masih gagal..coba ikuti tutorial ini, di metode 1 ada cara install TWRP via Stock Recovery.

Tutorial Cara Menggunakan TWRP
Cara Backup Dan Restore ROM Dengan Menggunakan TWRP
Cara Install ROM Dengan TWRP
Tutorial File Manager Di TWRP

52 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *