Gcam Buat Samsung A14 5G (Google Camera), Jernih dan Terang

Samsung A14 5G adalah smartphone yang menawarkan prosesor tangguh, baterai tahan lama, dan layar yang besar. Dengan kamera belakang dan kamera selfie, Samsung A14 5G memposisikan dirinya sebagai smartphone dengan kemampuan kamera yang canggih.

Ponsel ini dibekali dua kamera di bagian belakangnya, termasuk kamera utama dengan 50 megapiksel dan sensor macro dan depth 2 megapiksel. Dengan menggunakan sistem kamera ini, pengguna dapat mengambil foto dengan gaya yang berbeda dan meningkatkan keterampilan fotografi mereka.

Terlepas dari detail teknisnya, Samsung A14 5G menggunakan teknologi kamera modern yang mengandalkan kecerdasan buatan (AI) untuk meningkatkan kualitas foto. AI membantu mengenali pemandangan dan menyesuaikan pengaturan kamera untuk mendapatkan foto yang sempurna.

Bagi kalian yang ingin hasil foto nyaris sempurna, cobalah install aplikasi Gcam di HP Samsung A14 5G. Pasti kalian semua akan menyukainya terutama pada kondisi kurang cahaya ataupun memotret pemandangan.

Fitur Kamera di Samsung A14 5G

Fitur kamera Samsung A14 5G cukup luar biasa. Kamera utama menghasilkan foto beresolusi tinggi dengan detail yang kaya, baik di siang hari maupun dalam kondisi minim cahaya. Sensor kedalaman membantu menghasilkan fokus yang tajam pada subjek dan efek latar belakang ngeblur dengan indah, yang umumnya dikenal sebagai ‘bokeh’.

Berikut ini kami bagikan beberapa fitur kamera yang ada di Samsung Galaxy A14:

AI Beauty

Fitur AI beauty yang cukup populer di kalangan pengguna wanita, karena mengoptimalkan foto selfie dengan mengidentifikasi atribut wajah secara tepat dan secara otomatis menyempurnakan gambar.

Mode Malam

Selain itu, Samsung A14 5G juga memiliki mode Malam. Mode ini menggunakan algoritma AI untuk mengambil beberapa gambar pada berbagai tingkat eksposur, menggabungkannya untuk membuat satu foto dengan eksposur yang baik bahkan dalam kondisi pencahayaan yang remang-remang. Namun, masih lebih bagus hasil dari Google camera.

Chroma Boost

Ada juga Chroma Boost, fitur berbasis AI lainnya yang mampu meningkatkan reproduksi warna, memastikan bahwa foto terlihat lebih hidup dan nyata.

AI Scene Recognition

Fitur AI Scene Recognition pada kamera hp Samsung A14 5G secara otomatis mengenali jenis pemandangan atau objek yang sedang difoto dengan menggunakan teknologi kecerdasan buatan. Sehingga memungkinkan kamera untuk mengoptimalkan pengaturannya dan menyesuaikan pencahayaan, saturasi, dan kontras untuk menghasilkan gambar yang terbaik.

Panoramic view

Fitur Panoramic view di kamera ponsel Samsung A14 5G memungkinkan pengguna untuk mengambil foto lanskap dan pemandangan kota dengan sudut yang lebih lebar. Fitur ini menggabungkan beberapa foto menjadi satu panorama panjang untuk efek dramatis dan artistik. Fitur ini menciptakan tampilan horizontal bersambungan dengan menggabungkan gambar saat kamera bergerak secara horizontal.

Bagi pengguna biasa mungkin kamera dari ponsel ini sudah memenuhi semua kebutuhan akan fotografi, namun bagi fotografer profesional itu semua belumlah cukup, mereka biasanya akan menggunakan aplikasi Gcam yang memiliki detail dan komposisi warna yang lebih baik.

Download Gcam Buat Hp Samsung A14 5G

Google Camera (Gcam) adalah aplikasi terbaik untuk mengambil foto dalam kondisi apa pun, terutama dalam kondisi cahaya redup. Google menambahkan teknologi machine learning untuk meningkatkan kinerja kamera ponsel mereka.

Dibandingkan dengan kamera bawaan Samsung A14 5G dan fitur Night Sight di Gcam menghasilkan foto yang lebih terang dan lebih detail.

Di bawah ini, kami telah menyertakan GCam 2.0 Nikita, GCam 8.4 BSG, Gcam Shamim yang ketiga-tiganya kompatibel dengan smartphone Samsung A14 5G. Silakan unduh tautan yang kami bagikan di bawah ini dan jika kalian tertarik untuk menjelajahi kemampuan Google Camera port di bawah ini.

Gcam 8.4 R18 LMC

Developer Hasli
Ukuran File 132MB
Download LMC 8.4 r18.apk

Gcam 8.8 Shamim

Developer Shamim
Ukuran File 256MB
Download SGCAM 8.8 STABLE V19

GCAM 8.1 BSG

Developer BSG
Ukuran File
71 MB
Download GCAM 8.1.10 _A9 GV2b.apk

Gcam Nikita 2.0

Developer Nikita
Ukuran File 77MB
Download NGCam 7.4.104 v2.0

Cara Instal GCAM di Samsung A14 5G

Untuk menginstal GCAM di Hp Samsung A14 5G, kalian harus mengaktifkan opsi “Instal dari Sumber Tidak Dikenal” di pengaturan Samsung. Setelah selesai, kalian dapat menginstal APK dengan membuka aplikasi File Manager dan menavigasi ke lokasi di mana APK disimpan.

Lihat panduan di bawah ini untuk cara memasang aplikasi Gcam di Hp Samsung A14 5G

  1. Silahkan buka File Manager lalu pilih Penyimpanan internal.
  2. Kemudian masuk ke folder Downloads.
  3. Klik file Gcam apk.
  4. Setelah itu tap Setelan dan aktifkan Izinkan dari sumber ini.
  5. Tunggu sampai proses instalasi sampai selesai.

Setelah kamu mulai menggunakan Google Camera untuk mengambil foto, kamu akan melihat peningkatan pada foto kamu, terutama dalam kondisi cahaya sangat redup, di mana gambar terlihat lebih jelas. Selain itu, mode HDR+ terlihat lebih baik dan pemrosesan foto lebih detail.

Cara Install Config GCAM Samsung A14 5G

Sebenarnya sudah tidak perlu lagi menggunakan config, tetapi jika merasa kurang puas dan ingin memasang config gcam, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

Download Configs


Langkah pertama kamu harus menyiapkan file configs yang bisa kamu dapatkan di situs resmi Gcam. Silahkan klik Configs File lalu cari config yang khusus untuk Samsung A14 5G.

Buat Folder Configs

Setelah mendownload config, silahkan buka File Manager lalu buat folder tempat meletakkan file config.xml Setelah itu cukup copy paste file config ke folder tersebut.

Restore Configs

Selanjutnya buka Gcam lalu tap area di samping tombol shutter dan pilih confignya. Setelah itu ketuk Restore atau Import.

Demikianlah cara install Gcam di Hp Samsung A14 5G tanpa root yang bisa kami bagikan. Dan bagaimana menurut kalian apakah lebih bagus atau tidak? Share pengalaman kalian menggunakan Gcam di kolom komentar.

Exit mobile version