APLIKASI

Xwidget Aplikasi Widget Cuaca Terbaik

Xwidget buat android
Salah satu hal yang membuat Android itu terlihat menarik dan banyak disukai karena banyaknya UI atau Unik interface yang berbeda antara satu dengan lainnya. Meskipun, tak jarang ada yang masih menggunakan tema dari pihak ketiga atau memasang widget tambahan agar tampilan homescreen HP nya terlihat lebih menarik.

Memodifikasi dengan memasang widget sesuai keinginan bisa dibilang merupakan salah satu keunggulan sistem operasi Android daripada sistem operasi iOS. Berbagai widget telah tersedia di Google Play dan pengguna bisa memilih beragam widget tambahan, seperti widget cuaca, kalender, dan lainnya. SAlah satu Widget yang menurut saya merupakan yang terbaik adalah Xwidget.

Xwidget ini salah satu aplikasi favorit saya, yang berguna untuk mengkustomisasi android kita dengan bermacam-macam Widget terutama Widget Cuaca. Di Aplikasi ini banyak terdapat widget cuaca hampir semua model Weather Widget yang terdapat di smartphone android dapat kita temui seperti Galaxy S6 Widget, HTC Sense, Xperia, ASUS Padphone dan banyak lagi widget-widget hasil lainnya.

Orang-orang di belakang Xwidget hampir tiap hari membuatkan widget untuk Android dan kamu juga dapat turut serta membuat widget sendiri kemudian share disini. Xwidget app memiliki beberapa ukuran widget untuk homescreen Android dan kamu dapat men-download widget secara gratis.

Aplikasi ini juga mendukung perangkat Android yang beroperasi system Android 2.3 keatas, sehingga kompatibilitas dengan perangkat2 Android yang sebelumnya seharusnya tidak menjadi masalah.

Bagi yang ingin mencobanya bisa unduh Xwidget di Google Play Store

Berharap kamu menyukai widget cuaca Android ini dan mencoba aplikasi widget ini yang saya posting di sini. Jika kamu memiliki saran atau rekomendasi, silakan komentar di bawah ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *