APLIKASI

Cara Clone Aplikasi Whatsapp / Telegram / Line dan Game di HP Android

Saat ini hampir semua smartphone yang beredar menggunakan Dual SiM tentunya akan lebih simple kalau bisa menggunakan 2 akun di HP kamu seperti Whatsapp atau aplikasi lainnya. Rata-rata hampir semua smartphone tidak bisa menjalankan dua aplikasi yang sama di satu HP terkecuali memang ada HP yang support hal ini seperti Xiaomi dengan fitur Dual Space nya atau Vivo dengan fitur App Clone.

Bagi pengguna Android yang tidak support menjalankan dua aplikasi bersama-sama tidak usah berkecil hati karena saat ini ada aplikasi yang bisa mewujudkan hal tersebut. Kamu dapat menginstal dua Whatsapp di HP kamu melalui aplikasi bernama Parallel Space yang bisa kamu dapatkan di Google Play Store.

Dengan aplikasi ini kamu dapat menduplikat aplikasi yang kamu inginkan yang terinstall di HP. Selain itu Aplikasi ini juga menyediakan fitur pengunci berupa pattern sehingga aplikasi yang kamu duplikasi tidak bisa di buka oleh sembarang orang.

Cara Membuat Dua Aplikasi Dengan Pararel Space

Perlu kamu ketahui aplikasi ini GRATIS tapi kamu akan diselipin iklan saat membuka aplikasi ini, tidak terlalu sering sih masih dalam batas wajar.

Kalau ingin tanpa iklan kamu harus berlangganan dan beralih ke Parallel Space Pro yang akan dikenakan biaya mulai dari Rp 10ribu untuk satu bulan, Rp 15ribu untuk tiga bulan, Rp 26ribu untuk enam bulan, hingga Rp 50ribu untuk seumur hidup.

Aplikasi ini cukup berat, semakin banyak aplikasi yang kamu klone/duplikat tentunya akan semakin berat, Bagi yang menggunakan dua akun untuk bermain game sangat tidak di sarankan apalagi spesifikasi HP kamu tergolong pas-pasan.

  1. Install aplikasi Paralel Space via Google Play Store
  2. Setelah terinstall buka aplikasinya dan klik Tambahkan App
  3. Kemudian pilih aplikasi yang ingin kamu clone/duplikat
    Clone App Pararel Space
  4. Kemudian klik Tambahkan ke Parallel Space
  5. Setelah itu nanti muncul aplikasi yang sudah berhasil di clone/duplikat
    Cara Menggunakan Pararel Space
  6. Nah sekarang kamu sudah bisa membuat akun Whatsapp/BBM/Line yang baru melalui aplikasi yang sudah berhasil di duplikat.

Apabila kami ingin membuat Whatsapp kloning muncul di layar utama/depan, kamu bisa menggunakan fitur Shortcut/Pintasan, caranya yaitu dengan menekan agak lama ikon Whatsapp yang ada di parallel space, lalu drag ke Buat Pemintasan yang ada di pojok kiri atas.
Membuat Pintasan Pada Pararel Space

Sekarang kamu sudah memiliki Dua Whatsapp dengan nomor berbeda yang bisa digunakan dalam satu HP kamu. Kamu juga bisa melakukan hal yang sama pada aplikasi lain seperti BBM,Line atau Telegram.

Akhir Kata

Kalau cara seperti ini menurut kamu terasa ribet, kamu bisa menggunakan aplikasi GBWhatsapp, dimana aplikasi ini hasil modifikasi sehingga bisa berjalan dengan Whatsapp original dan juga kamu bisa gonta-ganti temanya, sehingga Whatsapp kamu tampilannya tidak membosankan.

Semoga tutorial Dua Akun WA dalam satu HP ini bisa bermanfaat bagi kamu yang membutuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *